Tempat Beli Baterai Lithium yang Ori dan Bagus Serta Murah

Rumah Sejuta Martabak Mars, TX 75778


Kayaknya banyak di antara kita yang belum tahu istilah baterai lithium.

Dalam bahasa sederhana, baterai ini sama dengan baterai isi ulang. Sebagian besar baterai yang bisa diisi ulang adalah baterai lithium atau yang biasa kita kenal dengan istilah baterai Li-ion (lithium-ion battery). Kalau yang suka bongkar-bongkat ponsel pasti sering baca di bagian belakang ponsel.

Beberapa contoh baterai lithium yang sering kita jumpai dan banyak kita butuhkan antara lain: baterai laptop model lama maupun baru, baterai smartphone, baterai AA atau AAA (A3), dan lain-lain.

Baterai laptop misalnya.

Biasanya setelah digunakan selama 2 tahun baterai tersebut bakal mengalami penurunan kapasitas sehingga nggak tahan lama saat digunakan. Alasan mengapa baterai laptop sangat mudah soak adalah karena sering di-charge (dicas) dalam keadaan hidup atau pada saat digunakan untuk menjalankan aplikasi berat yang membutuhkan sangat banyak daya.

Sayangnya, karena banyak digunakan untuk bekerja dan sangat dibutuhkan, banyak di antara kita yang nggak peduli sekalipun baterai jadi mudah rusak dan soak kalau dicas sambil dioperasikan.

Nggak cuma pada laptop, kondisi ini juga sering kita alami ketika menggunakan smartphone. Smartphone yang sering dicari dalam waktu yang lama setelah terisi 100%, atau sering dicas sambil digunakan juga mudah mengalami penurunan kapasitas yang akan membuat baterai lebih mudah habis saat digunakan.

Walaupun smartphone modern sebagian besar menggunakan baterai tanam atau baterai yang nggak gampang buat dibongkar-pasang, namun tetap saja baterai tersebut sebenarnya bisa diganti terutama apabila kita membawanya ke tempat service hp atau teknisi.

Buat kamu yang membutuhkan baterai lithium entah itu untuk mengganti baterai laptop, baterai smartphone, atau mungkin membutuhkan baterai recharge murah buat mainan, remote, mic, senter, mouse atau keyboard wireless, dan lain sebagainya, gue punya beberapa saran cara membeli dan tempat membeli baterai lithium yang ori dan bagus serta murah.

Belanja di toko online

Menurut gue, toko online adalah tempat membeli baterai isi ulang yang murah dan pilihannya lengkap. Jumlah toko online di Indonesia yang sangat banyak bisa membantu kita memilih dan membeli di tempat-tempat yang paling murah.

Selain pilihannya lengkap, kita pun bisa langsung membandingkan harga dari satu toko ke toko lainnya tanpa perlu berpindah tempat sehingga kita bisa lebih cepat dalam mencari dan lebih banyak menghemat waktu.

Belanja pas lagi ada promo

Ada banyak momen di mana toko online menawarkan promo atau diskon yang bisa membuat harga baterai lithium jadi sangat terjangkau. Bahkan nggak jarang baterai tersebut dijual dengan harga yang sangat miring. Lebih miring dari menara pisa.

Momen-momen belanja online yang bisa kamu manfaatkan di antaranya adalah ketika…

Harbolnas (hari belanja online nasional) yang jatuh setiap tanggal 12 bulan 12 (Desember) setiap tahun
Pada tanggal-tanggal cantik seperti tanggal 9 bulan 9 tanggal 10 bulan 10,atau tanggal 11 bulan 11
Pada saat natal dan tahun baru
Pada saat perayaan 17 Agustus, dan lain-lain.

Belanja di Bukalapak, yoih!

Baterai jenis apa pun yang kamu butuhkan, entah itu baterai lithium atau baterai isi ulang untuk laptop, smartphone, baterai AA/AAA (konvensional maupun rechargeable), aki kering, baterai CMOS, dan lain sebagainya, semuanya bisa kamu cari dan dapatkan di Bukalapak. Asal jangan cari baterai yang bisa menghidupkan lagi kenangan bersama mantan. Susah.

Gue merekomendasikan toko online yang satu ini karena alasan berikut ini:

Harga baterai lithium maupun baterai biasa di Bukalapak sangat murah. Contoh baterai isi ulang AAA di Bukalapak dijual mulai harga Rp10 ribuan per pcs, sebuah harga yang terjangkau banget bukan? Begitu juga kalau kamu membutuhkan baterai pengganti untuk laptop dan juga smartphone. Bukalapak banyak menawarkan baterai ori yang berkualitas dan murah.

Copyright © N Firmansyah
Founder of Artifisial Indonesia.