Dua Hari
Rumah Sejuta Martabak
Mars, TX 75778
Pixabay on Pexels |
Masih
ingat tulisan gue awal bulan ini yang judulnya Extraception?
Jadi
setelah tulisan itu terbit dan gue bagikan ke salah satu grup, ada yang
kemudian nanya, “Kok judulnya Extraception? Emang maksudnya apa sih?”.
Jadi
gini …
*benerin peci*
*benerin sarung*
*nyendok kolak*
#EH
Judul
Extraception ini sebenarnya terinspirasi dari film Inception karya sutradara
film favorit gue, Christopher Nolan. Film ini adalah neo-noir sci-fi yang
bertema perampokan. Intinya adalah—biar kalian nggak bingung—Inception berisi
sekumpulan orang-orang yang bermimpi di dalam mimpi atau menjalani realitas di
dalam mimpi karena misi tertentu.
Gue
yakin kebanyakan dari kalian udah nonton film ini dan beberapa di antara kalian
pasti dibikin pusing.
Sama,
gue juga.
Karena
di tulisan sebelumnya temanya mirip makanya gue menggunakan judul yang juga
mirip. Dan di sini juga (kalau kalian masih ingat lagi) gue pengin melanjutkan tulisan
tentang rahasia kejutan Ramadan Ekstra dari Tokopedia yang gue singgung di
tulisan itu. Gue udah dapat bocoran akan ada apa di tanggal 25 Mei besok.
Here we go!
Jadi
di tanggal 24 dan 25 Mei besok (iya, besok) akan ada acara Ramadan Ekstra Tokopedia
dengan kejutan diskon hingga 99% (serius 99%, astaga nggak percaya amat).
Ramadan
Ekstra ini dibagi dua
1 SEMARAK RAMADAN EKSTRA - Kejutan Diskon 99% (24 Mei 2018)
Shake-Shake Kejutan (Hadiah)
Klunya
adalah kalian cukup buka aplikasi Tokopedia di jam-jam tertentu dan
“Shake-Shake” gadget untuk kesempatan dapatkan berbagai kejutan mulai dari
berbagai hadiah seru, promo menarik, dan kejutan diskon 99% untuk produk-produk
terbaik pilihan. Semakin sering dan semakin cepat kalian melakukannya maka
kesempatan mendapatkan kejutannya juga semakin besar.
Ngomong-ngomong,
udah pasang aplikasi Tokopedia di gadget kalian, kan?
Artist Perfomance
Fashion Show by Exclusive Collaboration
Saksikan
juga countdown menuju “Ramadan Ekstra, Kejutan Belanja Online” pada 24 Mei 2018
pukul 20:30 WIB yang disiarkan secara langsung di NET, MNC TV, dan Trans7
dengan penampilan artis-artis papan atas Indonesia dan juga peragaan busana (bahasa
Zimbabwe-nya fashion show). Nah,
kabar baiknya adalah karena acara ini berkolaborasi dengan brand-brand fashion
ekslusif di Tokopedia, jadi semua produk fashion yang diperagakan di acara ini
nanti juga bisa dibeli secara langsung melalui aplikasi Tokopedia. Jadi santai
aja.
2 RAMADAN EKSTRA - Kejutan Belanja Online (25 Mei 2018)
Shake-Shake (5x dalam satu hari) - diskon 99%
Klunya
persis kayak yang pertama: buka aplikasi Tokopedia di jam-jam tertentu, “Shake-Shake”
gadget hingga lima kali dalam sehari untuk kesempatan dapatkan berbagai kejutan
mulai dari berbagai promo menarik, hingga hadiah utama Toyota Yaris yang
didiskon 99%! (Oh, ini ada Toyota Yaris yang didiskon 99%. Kaget bareng-bareng
yuk!)
Flash Sale
Rebut
dan jangan sampai kehabisan berbagai produk pilihan terbaik di Tokopedia dengan
harga miring serba 25.000 untuk semua produk flash sale di Tokopedia.
Save My Coupon
Untuk
kalian yang sudah mengumpulkan kupon-kupon promo menarik di Tokopedia, saatnya
gunakan “Save My Coupon” yang kalian punya untuk tambahan promo Ekstra! Catatan:
ini nih yang gue maksud dengan Extraception. Sekarang paham, kan, kardus
takjil?
Promo Lainnya dan Exclusive Brand
Selain
itu, kalian juga bisa dapetin berbagai promo Ekstra Cashback lainnya untuk
berbagai produk di marketplace dan juga produk digital Tokopedia, serta
berbagai penawaran menarik dari pilihan brand-brand ekslusif dari Tokopedia.
Gimana,
setelah gue kasih bocoran, yakin mau ketinggalan sama acara Ramadan Ekstra
Tokopedia yang bikin ngiler ini? Gue sih enggak.
Dua
hari, lo. DUA HARI!