Kiat Sukses Kuliah di Universitas di Jakarta Pusat

Rumah Sejuta Martabak Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270, Indonesia


Melanjutkan sekolah hingga ke jenjang perguruan tinggi berarti bersiap-siap memasuki babakan baru hidup. Selain berlatih untuk hidup mandiri, kamu juga membuka peluang untuk berada di tempat baru. Di kampus lah kedewasaan diuji dan ritus menjadi dewasa mulai menghampiri setiap lini kehidupan. Setiap mahasiswa yang berkuliah di sebuah universitas di Jakarta Pusat memiliki pilihan tentang bagaimana dia mengelola waktu dan pengalaman baru hidupnya di sebuah kampus. 

Dan ya, pada dasarnya tidak ada resep khusus untuk sukses ketika belajar di universitas. Setiap mahasiswa melakukan pembelajaran dengan caranya sendiri, dan pastinya berbeda satu sama lain. Akan tetapi ada kesamaan karakteristik ketika kita berbicara tentang mahasiswa sukses. 

Lalu apa tips sukses yang paling tepat untuk mahasiswa yang sedang di universitas di Jakarta Pusat? Berikut beberapa di antaranya:

Membentuk kebiasaan belajar

Setiap mahasiswa punya cara belajar yang berbeda. Mungkin kamu adalah tipikal yang bisa belajar bila sambil mendengarkan musik atau TV, sementara teman kamu memerlukan ketenangan ketika belajar. Yang paling penting adalah menemukan kebiasaan belajar yang sesuai dengan selera. Karena itulah kamu perlu bertanya ke diri sendiri tipe pelajar seperti apa kamu? Kapan waktu yang paling maksimal bagi kamu untuk belajar? Bila sudah mampu mengenali tipe pembelajaran yang paling cocok, maka belajar menjadi hal yang mudah dilakukan. 

Bangun hubungan yang baik dengan dosen

Jangan salah. Hubungan yang baik dengan dosen bakal membantu proses pendidikan selama di universitas. Kamu bisa membangun jaringan dari dosen, dan dari sana kamu bahkan bisa mengenal orang-orang penting. Seorang dosen bisa menjadi mentor yang memberi nasihat, membantu mencari pekerjaan setelah lulus, atau membantu kamu dalam memahami sebuah pelajaran. Sisihkan waktu untuk bicara dengan dosen tentang metodologi atau materi yang belum dipahami sepenuhnya.

Bergairah dengan hal-hal baru

Belajar selalu dimulai dari gairah. Ketika belajar di kampus, usahakan untuk menyediakan waktu guna merefkelsikan apa yang dipelajari dan sedang dinikmati. Lalu pikirkan juga tujuan dan rencana pribadi, dan apakah universitas di Jakarta Pusat menyediakan sarana untuk itu.  

Copyright © N Firmansyah
Founder of Artifisial Indonesia.